21 Oct 2014

Jangan Lupa Ucapan TERIMA KASIH Kepada SBY

Sumber : Internet

Sorak Sorai Masyarakat Menyambut pelantikan dan pergantian Presiden RI di tahun 2014 ini, Bahkan Pesta Rakyat pun digelar, entah masyarakat benar-benar menyambut apa hanya ikut pesta saja. Tetapi yang jelas Rakyat Indonesia sangat berbangga kepada Pak Jokowi sebagai Presiden terpilih.

Bukan hanya bangga dengan kesederhanaanya , namun rakyat sangat besar menaruh harapan kepada beliau untuk benar-benar menjalankan amanahnya.

Entah pencitraan atau bukan, yang jelas popularitas Pak Jokowi memang patut diacungi jempol karna tak hanya dalam negeri akan tetapi di luar negeripun beliau sangat dikenal, terutama mungkin bagi para pelaku pasar dan pemimpin-pemimpin yang berkepentingan. Semoga tidak demikian.

Terima Kasih adalah sebuah ungkapan yang hanya terdiri dari dua kata, namun tak ayal lidah kadang terasa keluh dan berat untuk mengucapkannya.

Jangan sampai kita terlalu terbuai dengan apa yang baru, tapi kita dengan mudahnya melupakan yang lama.

Untuk itu seyogyanya kita bersama-sama selain mengucapkan selamat datang dan bekerja kepada Pak Jokowi dan JK, kita juga ucapkan terima kasih kepada Pasangan SBY dan Budiono yang telah memimpin kita sampai saat ini.

Janganlah kita menjadi orang yang hanya menilai hasil tanpa melihat proses, baik buruknya pemerintahan yang lama itu harus kita hargai, karena kita tak pernah tahu, nyenyak kah Pemimpin kita tidurnya saat memimpin kita?

Kita bisa bayangkan, jika kita memimpin bangsa dan negara yang besar ini, apakah sanggup atau tidak, rasanya kita tuh hanya bisa menilai.

Mari kita ucapkan terima kasih pak SBY dan Budiono sudah mau menyisihkan waktu dan pemikirannya buat Bangsa dan Negara ini.

Dan buat Pak Jokowi dan Jusuf Kala, kami Panggulkan Amanah kami kepada Bapak, selamat bekerja dan titip amanah kami agar cita-cita kita bersama terwujud menjadi Indonesia yang aman, tentram dan sejahtera.

No comments:

Post a Comment